mengatur diri sendiri

Mengatur Diri Sendiri.

Apa yang dimaksud dengan mengelola diri ? mengelola diri adalah kemampuan seseorang untuk mengatur dirinya sendiri, dalam mengendalikan setiap aktivitas yang dilakukannya, sesuai dengan tujuan kehidupan yang diinginkannya, sehingga perjalanan hidupnya berada dalam kendalinya. Bukan sebaliknya, ia yang dikendalikan oleh kehidupannya. Ini merupakan langkah awal untuk memulai manajemen yang efektif sebelum kita bisa mengelola hal lain yang lebih besar lagi. Di masyarakat pun, ada juga ungkapan umum yang mengatakan bahwa : “kalau anda tidak bisa mengelola diri sendiri, bagaimana anda bisa mengelola orang lain?” ungkapan tersebut seolah ingin menegaskan bahwa kemampuan untuk mengelola diri sendiri adalah cermin dari kemampuan manajerial seseorang.
Karena itu, bila kita dapat mengatur diri sendiri dengan baik, maka kita akan mempunyai kesempatan untuk dapat berprestasi melalui orang lain. Ada tiga hal penting yang perlu diperhatikan dalam mengelola diri, yaitu : mengenali diri sendiri , memiliki visi atau kejelasan sasaran, dan pengaturan pribadi yang efisien. Mari kita lihat satu persatu secara lebih mendalam. Untuk hal mengenal diri sendiri dibutuhkan pertanyaan yang bisa memotivasikan diri kita sendiri. Karena banyak pertanyaan tentang diri sendiri maka menjawabnya pun bisa kita ketahui untuk mengenali dan mengatahui diri kita sendiri. Langkah terpenting agar kita bisa mengatur diri sendiri dengan baik adalah mengenali kekuatan dan kelemahan diri sendiri. Pengenalan terhadap diri sendiri biasanya berkembang sesuai dengan usia dan kematangan kita. Lalu untuk hal memiliki visi adalah kita harus memiliki suatu kejelasan tentang sasaran atau tujuan yang ingin dicapai. Jika kita tidak memiliki visi yang diraih, maka kita akan tidak memiliki suatu arah atau petunjuk tentang keinginan diri sendiri. Walaupun visi yang kita buat harus lah dengan keyakinan kita sendiri bahwa kita harus bisa mencapai apa yang kita raih. Dengan visi ini pula  kita bisa menjadi orang yang sukses bila kita meraih visi yang kita buat adalah kuat. Setelah itu kita pengaturan pribadi yang efisien. “Kenapa kita butuh pengaturan pribadi ?” pertanyaan tersebut bisa dijelaskan karena kita butuh untuk mengatur diri kita agar bisa melakukan semua pekerjaan secara bersama-sama. Kemampuan kita dalam pengaturan pribadi secara efisien akan bisa membantu kita untuk mengatasi beban dalam suatu pekerjaan atau melakukan hal-hal  seperti mengerjakan tugas yang berlebihan sehingga kita bisa terhindar dari stres atau depresi. Bila kita gagal dalam pengaturan diri, maka kita akan merasakan sejumlah dampak yang tidak sehat dalam hidup kita sendiri. Jadi pengaturan pribadi yang efisien ada pada keteraturan kita terhadap diri sendiri.
Ref :
ARMALA, Menjadi Manajer itu Gampang, PT Gramedia Pustaka Utama, Jakarta, 2013.


Komentar

Postingan Populer